30 September 2010

HASIL LIGA KOMPAS U-14 PEKAN KE-6

Cibinong, 30 September 2010. Sampai Pekan Ke-6 keikutsertaan SSB Kabomania di Liga Kompas U-14 yang bertanding pada tgl. 26 September 2010

Menghadapi SSB Jayakarta di Lapangan Asiop Senayan SSB Kabomania bertanding jam 11.00 dan berhasil mengalahkan SSB Jayakarta dengan skor 1-0.

Berikut cuplikan dari Harian Umum Kompas yang terbit pada tgl. 27 September 2010 sbb :

LIGA KOMPAS U-14
SSB ASIOP A Belum Terkalahkan
Senin, 27 September 2010 | 04:21 WIB


KOMPAS/AGUS SUSANTO
Pemain SSB ASIOP Apacinti A, I Gede Putu Ramadhan (depan), berebut bola dengan pemain SSB Tunas Patriot, Yusuf Aji Prabowo, dalam Liga Kompas Gramedia U-14 di Lapangan ASIOP, Senayan, Jakarta, Minggu (26/9). ASIOP Apacinti A menang 4-0.

Jakarta, Kompas - Tim Sekolah Sepak Bola ASIOP Apacinti A mempertahankan rekor sempurna di Liga Kompas Gramedia U-14 setelah kembali memenangi pertandingan pekan keenam melawan Tunas Patriot, 4-0, di Jakarta, Minggu (26/9). Dengan hasil itu, ASIOP A memimpin klasemen dengan perolehan 18 poin, unggul empat poin dari SSB Bina Taruna yang kemarin mengalahkan SSB Andi Lala, 1-0.

Gol kemenangan ASIOP A dua di antaranya dicetak Artandi Toding, sedangkan sisanya dicetak oleh Lucki dan Mubarok. Sementara gol semata wayang kemenangan Bina Taruna dicetak Rahmatullah. Kemenangan Bina Taruna yang membuntuti di tempat kedua klasemen dengan 14 poin hasil empat kali menang dan dua kali imbang didapat dengan susah payah melawan tim juru kunci, tim Andi Lala, yang tampil penuh semangat.

Bahkan, tim Andi Lala yang belum satu pun merebut poin berpeluang untuk memenangi pertandingan ini seandainya bisa menyelesaikan peluang yang mereka dapat. Kapten Bina Taruna, Patri Naufal, mengatakan, ia merasa kurang puas meskipun berhasil meraih kemenangan. ”Seharusnya kami bisa menang dengan skor lebih besar,” katanya.

Laga pekan keenam kian seru karena permainan tim peserta rata-rata semakin membaik setelah tampil secara reguler dalam kompetisi. Hal itu diakui sejumlah pelatih. Pelatih SSB Pespex Achmad Nendi mengatakan, ia melihat permainan timnya semakin berkembang dari pekan ke pekan meskipun hasilnya terkadang tidak selalu memuaskan.

”Dengan frekuensi pertandingan yang semakin banyak, permainan diharapkan semakin meningkat. Itulah salah satu keuntungan kompetisi, kami bisa semakin baik, terutama dalam kerja sama tim. Kami hari ini bermain cukup bagus,” kata Nendi seusai membawa timnya meraih kemenangan pertama atas SSB UMS dengan skor 3-0.

Gol kemenangan Pespex dicetak oleh F Billy, Ibrahim Maulana, dan Darusman. Kemenangan itu belum mengangkat posisi Pespex yang masih berada di posisi ke-14 dari 16 peserta dengan perolehan lima poin.

Sementara tim peringkat ketiga, Villa 2000 hanya berhasil menambah satu poin setelah ditahan imbang GOR Ragunan dengan skor 0-0. Kedua tim banyak menciptakan peluang, tetapi gagal memanfaatkannya menjadi gol. Villa kini mengemas 12 poin, sementara GOR Ragunan di peringkat ketujuh dengan 11 poin.

Kemenangan dibukukan tim Tangerang Raya atas ASIOP Apacinti B dengan skor 3-0. Gol dari Irfan Fauzan, Andrean, dan Alvino Zakhroni membawa Tangerang Raya ke peringkat keempat. Persigawa juga merebut tiga poin dengan mengalahkan SSB Ricky Yakobi, 2-0, berkat gol dari Bayu PU dan Bayu Ismail. Sementara satu gol Tri Idwan Utama memberi kemenangan SSB Kabomania atas Jayakarta. Hasil lainnya, Pelita Jaya mengalahkan SSB Garecs, 3-2. (ray)

Berikut Klasemen Sementara Liga Kompas U-14 sampai Pekan Ke-6 :

No. SSB MAIN MENANG SERI KALAH GOAL NILAI
1 ASIOP APAC INTI A. 6 6 0 0 17-0 18
2 BINA TARUNA 6 4 2 0 6-0 14
3 TANGERANG RAYA 6 4 0 2 11-2 12
4 VILA 2000 6 3 3 0 8-0 12
5 KABOMANIA 6 4 0 2 7-3 12
6 PELITA JAYA 6 3 2 1 7-3 11
7 GOR RAGUNAN 6 3 2 1 3-2 11
8 PERSIGAWA 6 3 1 2 16-4 10
9 TUNAS PATRIOT 6 2 2 2 5-7 8
10 JAYAKARTA 6 1 3 2 2-2 6
11 GARECS 6 2 0 4 5-13 6
12 RICKY YACOBI 6 1 2 3 2-5 5
13 PESPEX 6 1 2 3 2-10 5
14 ASIOP APAC INTI B. 6 1 1 4 2-10 4
15 ANDI LALA 6 0 0 6 2-21 0
16 UMS 6 0 0 6 1-15 0

Semoga pertandingan yang akan datang SSB Kabomania akan terus merengsek ke peringkat 3 besar dengan bertanding penuh percaya diri dan menjunjung sportivitas ............ Viva SSB Kabomania, Jadilah Kebanggaan Masyarakat Bogor !!!!!!!

19 September 2010

HASIL LIGA KOMPAS U-14 PEKAN KE-5

Cibinong, 19 September 2009. Setelah memasuki libur Ramadhan 1431 H., kompetisi Liga Kompas U-14 Pekan Ke-5 kembali bergulir di Lapangan ASIOP Senayan Jakarta.
SSB Kabomania mendapat jadwal bertanding jam 14.00 menghadapi SSB Tangerang Raya.
Seperti biasa pertandingan berlangsung 2X25 menit dari awal pertandingan berjalan sangat menarik serangan silih berganti yang cukup menguras stamina kedua SSB, tapi sayang sampai waktu jeda keadaan masih tetap kacamata 0-0.
Memasuki babak ke-2 pertandingan pertama bagi kedua SSB setelah hampir 5 minggu istirahat mulai memperlihatkan keunggulan stamina untuk SSB Kabomania. Keuntungan ini bisa dimaksimalkan melalui permainan cepat dari kaki ke kaki dan puncaknya pada menit ke-35 terjadi gol yang dinantikan yang dicetak oleh Fikri Ramadhan.
Sampai pluit akhir dibunyikan, kedudukan tetap untuk keunggulan SSB Kabomania 1-0.

Klasemen Sementara Liga Kompas U-14 sampai pekan Ke-5 sbb :
No. SSB MAIN MENANG SERI KALAH GOAL NILAI
1 ASIOP APAC INTI A. 5 5 0 0 13-0 15
2 VILA 2000 5 3 2 0 8-0 11
3 BINA TARUNA 5 3 2 0 5-0 11
4 PERSIGAWA 5 3 1 1 15-3 10
5 GOR RAGUNAN 5 3 1 1 3-2 10
6 TANGERANG RAYA 5 3 0 2 8-2 9
7 KABOMANIA 5
3
0 2
6-3 9
8 JAYAKARTA 5
2 3 0
3-0 9
9 TUNAS PATRIOT 5 2 2 1 5-3 8
10 GARECS 5 2 0 3 3-8 6
11 PELITA JAYA 5 1 2 2 6-2 5
12 RICKY YACOBI 5 1 2 2 2-3 5
13 ASIOP APAC INTI B. 5 1 1 3 2-7 4
14 PESPEX 5 0 2 3 0-10 2
15 ANDI LALA 5 0 0 5 2-20 0
16 UMS 5 0 0 5 1-15 0

Semoga peringkat terus naik, dengan menjunjung sportifitas dalam pertadingan..... Amiin.

06 September 2010

Idul Fitri 1431 H.

Segenap Pengurus & Pelatih Sekolah Sepak Bola (SSB) Kabomania, mengucapkan :

Selamat Hari Raya Idul Fitri 1431 H.

MINAL AIDIN WALFAIDIN

Mohon Maaf Lahir Bathin

Kepada : Murid, Orang Tua/Wali SSB Kabomania.

Jangan lupa mulai latihan rutin kembali pada hari Minggu 19 September 2010 jam 07.00 di Lapangan Muara Beres.

Wasaalam,

Pengurus & Pelatih
SSB Kabomania